LAPORAN HASIL UJIAN NASIONAL
Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara. (UU No. 20 Tahun 2003 pasal 1 ayat (1), tentang Sistem Pendidikan Nasional).
Evaluasi pendidikan adalah kegiatan pengendalian, penjaminan, dan penetapan mutu pendidikan terhadap berbagai komponen pendidikan pada setiap jalur, jenjang, dan jenis pendidikan sebagai bentuk pertanggungjawaban penyelenggaraan pendidikan.
Penilaian hasil belajar peserta didik pada jenjang pendidikan dasar dan menengah dilaksanakan berdasarkan
standar penilaian pendidikan yang berlaku secara nasional.
Dari bunyi undang-undang maupun peraturan pemerintah ataupun peraturan menteri pendidikan nasional, melalui BALITBANG telah mengadakan evaluasi pendidikan secara Nasional mulai dari sekolah dasar sampai Sekolah Menengah Atas. Untuk Sekolah mulai dari jenjang SMP/ MTs, sampai dengan SMA dan SMK hasil tersebut dapat dilihat sampai tingkat satuan pendidikan baik Negeri maupun Swasta. Evaluasi dan daya serap pendidikan melalui Ujian Nasional dapat dilihat di website Balitbang dengan alamat : http://litbang.kemdikbud.go.id/ atau langsung untuk mengunjungi hasil UN dan lain-lain silahkan klik alamat berikut http://litbang.kemdikbud.go.id/hasilun/ mudah-mudahan ini semua dapat bermanfaat bagi kita semua demi kemajuan bangsa dan negara Republik Indonesia.
Silahkan klik disini untuk melihat Hasil UN
Silahkan disini untuk melihat Daya Serap UN
Bagi pengunjung yang baik dan gemar membangun komentar silahkan tinggalkan komentar yang baik setelah anda dapat membuka atau mengakses website tersebut....
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda